Ketua PKK Pusat : HKG PKK Perkenalkan Program Pendapatan Ekonomi Keluarga.

Share This Post
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

SUMATERA BARAT, Jatimexplore.net – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat (Sumbar) menjadi tuan rumah Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (HKG-PKK) tingkat nasional ke-47.

Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Pusat Erni Guntarti Tjahjo Kumolo mengatakan, peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (HKG-PKK) tingkat nasional merupakan ajang memperkenalkan dan mensosialisasikan program pendapatan ekonomi keluarga.

“HKG-PKK menampilkan berbagai produk dari sejumlah kelompok usaha. Kemudian juga ada produk unggulan hasil karya nyata dari kader PKK seluruh Indonesia. Di antaranya kerajinan, makanan, pakaian dan lain sebagainya,” jelas Erni Guntarti.

Selain itu, juga akan diisi oleh beberapa BUMN dan BUMD serta pengusaha nasional.

“Mereka hadir untuk mengenalkan produk dan informasi penting sebagai upaya peningkatan pendapatan ekonomi keluarga,” ujar Erni Guntarti.

Di sisi lain, kata Erni Guntarti, mengatakan bahwa Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (HKG-PKK) juga diharapkan mampu menambah pengetahuan dalam rangka mengupayakan peningkatan kesejahteraan keluarga Indonesia.

“Yuk, bertukar informasi seluas-luasnya dari tampilan berbagai stand,” ajaknya

Sementara itu, Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno mengatakan, pelaksanaan kegiatan HKG-PKK nasional diharapkan dapat memperkenalkan dan mempromosikan berbagai seni kerajinan PKK makanan khas masing-masing daerah.

“Kader PKK bekerja tanpa pamrih dan tanpa imbalan. Gerakan PKK sangat membantu pemerintah.

Nantinya diharapkan berdampak terhadap kesejahteraan masyarakat,” tuturnya.( rls/robert)

Sumber : Puspen Kemendagri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *