Kepala BPSDM Kemendagri Dorong CPNS Lebih Peka, Tanggap, Adaptif, dan Inovatif terhadap Dinamika Lingkungan

Share This Post
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

JAKARTA, Jatimexplore.net – Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Kemendagri (Kemendgari) Sugeng Hariyono mendorong para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) agar tidak bekerja dengan hanya menjalankan rutinitas biasa. Sugeng menekankan, para CPNS harus peka, tanggap, adaptif, dan inovatif terhadap dinamika lingkungan, baik di tingkat regional, nasional, maupun global yang bersifat mutidimensi, kompleks, cepat, serta sulit diprediksi.

Pesan tersebut disampaikan Sugeng di hadapan 240 CPNS yang mengikuti Upacara Pembukaan Pelatihan Dasar CPNS Golongan II dan III yang digelar Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Kemendagri Regional Yogyakarta secara virtual, Rabu (20/4/2022). Para CPNS tersebut berasal dari Kota Yogyakarta sebanyak 40 orang, Kabupaten Pemalang 98 orang, dan Kabupaten Kebumen 102 orang.

Lebih lanjut Sugeng menegaskan, ASN memiliki peran sentral dalam mewujudkan kehadiran pemerintah di tengah masyarakat dengan memberikan manfaat pada berbagai aspek kehidupan. Peran itu meliputi tiga fungsi ASN, yakni sebagai pelaksana kebijakan publik, pelayan publik, serta menjadi perekat dan pemersatu bangsa yang berdasarkan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945.

Sementara itu, Kepala PPSDM Regional Yogyakarta Agus Irawan menjelaskan, Pelatihan Dasar CPNS tersebut bertujuan untuk membentuk PNS yang profesional dan berkarakter. PNS yang dimaksud yakni mereka yang dapat menunjukkan sikap dan perilaku bela negara, serta mengaktualisasi nilai-nilai dasar PNS dalam melaksanakan tugas dan jabatannya. Selain itu, PNS yang mampu mengaktualisasi kedudukan dan perannya mewujudkan smart governance serta menguasai bidang tugasnya, sehingga mampu bekerja dengan baik.

Adapun pembelajaran dalam pelatihan dasar ini menekankan pada penerapan nilai-nilai dasar ASN BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif). Ini sebagai upaya membangun fondasi budaya kerja birokrasi secara lebih baik. Pasalnya, kondisi itu menuntut para CPNS mampu menyesuaikan diri dengan mengubah pola pikir, pola tindak, maupun pola sikap.

Sebagai informasi, Pelatihan Dasar CPNS Golongan II dan III tersebut berlangsung dari 20 April hingga 23 Juli 2022. Pelatihan ini menerapkan metode blended learning yaitu memadukan pembelajaran secara klasikal dan daring. Adapun materi pelatihan yang diberikan meliputi Agenda Sikap Perilaku Bela Negara; Agenda Nilai-Nilai Dasar PNS; Agenda Kedudukan dan Peran PNS untuk Mendukung Terwujudnya Smart Governance; serta Agenda Habituasi dan Penguatan Kompetensi Teknis Bidang Tugas.(tondo)

#Puspen Kemendagri#

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *