Sambut HUT Bhayangkara, Polres Kaimana Serah Bantuan ke Gereja dan Ponpes

Share This Post
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

KAIMANA, Jatimexplore.net – Dipimpin langsung Kapolres Kaimana, AKBP Robertus A. Pandiangan, SIK,MH, jajaran Polres Kaimana, Jumat (21/06/2019) melakukan kerja bakti sekaligus menyerahkan bantuan di Gereja Katolik Santa Monica Kampung Trikora dan Pondok Pesantren Hidayatullah Kampung Coa.

(Kapolres saat menyerahkan bantuan diPondok Pesantren Hidayatullah Kampung Coa, foto istimewa)

Kapolres Robert Pandiangan saat dikonfirmasi menjelaskan, kegiatan bakti sosial di tempat ibadah ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Polres Kaimana dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara 1 Juli 2019.

Selain membantu pembangunan fisik, pihak Polres juga menyerahkan bantuan berupa 30 sak semen untuk Gereja Katolik Santa Monica, serta 30 buah bantal untuk Ponpes Hidayatullah. Kapolres berharap bantuan ini, meski nilainya kecil, bisa bermanfaat bagi percepatan pembangunan gereja dan pemenuhan kebutuhan penghuni Ponpes Hidayatullah.

(Anggota Polres Kaimana saat bakti sosial di Gereja Katolik Santa Monica Kampung Baru, foto istimewa)

“Ini merupakan bakti sosial kami yang ketiga di Gereja Santo Monica ini. Bakti sosial ini yang kami laksanakan ini merupakan bukti bahwa Polres Kaimana selalu hadir ditengah masyarakat dan dekat dengan masyarakat,” ujar Kapolres sembari menambahkan, pihak Polres Kaimana akan selalu dan terus membantu masyarakat yang membutuhkan.

Turut serta mendukung kegiatan bakti sosial dimaksud adalah anggota Kodim 1804/Kaimana. Dibawah pimpinan Dandim Letkol Inf. Sabdono Budi Wiryanto, puluhan anggota Kodim turut bersama-sama anggota Polres membantu pembangunan gereja. Bakti sosial bersama ini menunjukkan kebersamaan antara Polri dan TNI di Kaimana.

“Ini merupakan salah satu wujud kebersamaan antara TNI dan Polri. Untuk itu kami berterima kasih kepada Dandim dan jajarannya yang telah turut serta bersama kami melaksanakan kegiatan kerja bakti,” ungkap Kapolres sembari mengajak masyarakat, jika membutuhkan bantuan Polri atau TNI agar dapat membangun komunikasi dan koordinasi. (iw)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *